Foto: IST |
Rangkaian kegiatan MISSION X ini terdiri dari beberapa kegiatan, antara lain Mining Science art Competition (MSaC), Syiah Kuala Mining Engineering Competition (SMEN), Xplore Sabang, dan Seminar Nasional. Rangkaian event ini diadakan selama 7 hari mulai hari senin hingga Minggu (16-22/10/23) dan diikutsertai oleh universitas dari berbagai daerah di Indonesia. Rangkaian MISSION X ini berhasil diselenggarakan dengan sukses dan mengundang banyak perhatian, baik dari peserta, civitas akademika USK, bahkan masyarakat sekitar.
“Mining Agression ini mengenai event kompetisi keprofesian pertambangan dan event lainnya yang rutin digelar oleh HMTP USK setiap tahunnya. Alhamdulillah pada tahun ini terselenggara dalam skala nasional. Tahun ini, kami mengadakan beberapa kegiatan seperti Mining Science art Competition (MSaC), Syiah Kuala Mining Engineering Competition (SMEN) Xplore Sabang, dan Seminar Nasional,” terang Ketua MISSION X 2023, Farhan Ramadhandi.
Sebagai rangkaian awal, MISSION X melakukan kegiatan MSaC yang memperlombakan debat ilmiah, public speaking, desain poster, dan essay untuk siswa/i SMA/sederajat, mahasiswa/i, dan umum tingkat nasional. MSaC ini diadakan di Balee Keurukon Fakultas Teknik USK pada Senin-Selasa (16-17/10/23), dan hal ini merupakan bakti HMTP USK untuk meningkatkan kreativitas, intelektualitas, bahasa, dan seni yang sepatutnya dimiliki dan ditekuni pemuda/i Indonesia.
Foto: IST |
Kemudian rangkaian selanjutnya SMEN yang memperlombakan kegiatan dibidang pertambangan dilaksanakan di area kampus Fakultas Teknik USK pada Rabu-Kamis (18-19/10/23). Perlombaan proses pertambangan ini mencakup kompetisi written test, mine surveying, panning, hand mucking, tie in underground, bench blasting, dan joint measuring. Kompetisi ini diikuti oleh 4 Universitas ternama, yakni Universitas Syiah Kuala, Universitas Jambi, Universitas Negeri Padang, dan Universitas Sriwijaya.
Setelah kegiatan SMEN, maka diadakan kegiatan Xplore Sabang pada Jumat-Sabtu (20-21/10/23). Kegiatan Xplore Sabang bertujuan untuk memperkenalkan destinasi wisata yang ada di Sabang kepada Mahasiswa/i Teknik Pertambangan diluar Aceh. Tentunya kegiatan ini dapat mengembangkan potensi daya tarik wisata Kota Sabang kepada khalayak luas sehingga Kota Sabang dapat dijadikan sebagai destinasi wisata nasional dan internasional.
Terakhir acara penutup adalah Seminar Nasional yang diadakan Minggu (22/10/23) di Gedung Balai Kota Banda Aceh. Seminar Nasional yang bertemakan "Peran Teknologi dalam Penerapan Good Mining Practice Menuju Revolusi Industri 5.0" ialah salah satu kontribusi HMTP USK untuk memberikan sebuah wadah bagi para ahli, praktisi, regulator, akademisi, dan stakeholder pertambangan Indonesia untuk berbagi pengetahuan dan pengalaman kepada khalayak umum serta mengeksplorasi peluang-peluang baru dalam penerapan teknologi untuk Good Mining Practice.
Acara MISSION X yang diakhiri oleh Seminar Nasional tentunya ditutup dengan pemberian penghargaan kepada para juara pada perlombaan MSaC, SMEN, dan seluruh pengargaan kepada elemen-elemen yang telah terlibat dalam membantu menyukseskan acara MISSION X ini.
Tentunya ini adalah sebuah acara yang berkualitas dan menakjubkan yang dibuat oleh para anggota HMTP USK, serta kegiatan seperti ini harus terus didukung dan dikembangkan.
"Alhamdulillah HMTP USK berhasil menyelenggarakan MISSION X dengan meriah dan sukses. Tentunya hal ini tidak lepas dari dukungan dan bantuan dari berbagai pihak terkhusus effort luar biasa yang ditunjukkan oleh seluruh panitia. MISSION X ini adalah acara yang menakjubkan dan luar biasa, tentunya acara ini diciptakan melalui pikiran yang inovatif dan kreatif dari para anggota HMTP USK. HMTP USK ingin menunjukkan bahwa event-event seperti ini sangat penting untuk dilakukan, karena banyak hal-hal positif yang didapatkan oleh berbagai kalangan yang ada. Mari bersama-sama kita seluruh elemen yang ada untuk menjaga dan terus mengembangkan event-event seperti ini," tegas Ketua HMTP USK, Gerry Guntala.
Sumber: Rilis
Editor: Redaksi