HEADLINE

Latest Post
Loading...

03 May 2024

Mahasiswa Jurusan Tadris Matematika Gelar Seminar Penggunaan Konsep Matematika dalam Fikih Warisan

Foto: IST


www.lpmalkalam.com- Selaras dengan peringatan Hari Pendidikan Nasional, Kamis (2/5/2024), mahasiswa Tadris Matematika semester 2 bersama Himpunan Mahasiswa Jurusan Tadris Matematika (HMJ TMA) mengadakan Seminar Kajian Matematika dalam Islam dengan mengusung tema, "Memahami Fikih Warisan Menggunakan Konsep Matematika dalam Islam" yang bertempat di Aula Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK).

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Dekan FTIK, Wakil Dekan I, Kepala Jurusan TMA, Sekretaris Jurusan TMA, sejumlah dosen Jurusan TMA, serta mahasiswa IAIN Lhokseumawe yang berasal dari berbagai jurusan yang berbeda.

Seminar tersebut merupakan tugas untuk memenuhi mata kuliah Kajian Matematika dalam Islam dengan dosen pengampu Dr. Mahdalena, S.Pd., M.Pd. Dalam penyampaian materi seminar, terdapat ketiga pemakalah yang membahas singkat tentang fikih warisan. Ketiga pemakalah tersebut berasal dari mahasiswa jurusan Tadris Matematika semester 2 diikuti dengan Dr. Safriadi, M.A selaku narasumber yang mengupas lebih jelas terkait fikih warisan.

Foto: IST

"Ini merupakan kegiatan yang sangat bagus yang diadakan oleh mahasiswa terutama menyangkut tema yang dibahas yakni masalah fikih warisan. Hal tersebut karena banyak sekali masyarakat kita yang masih saja salah paham atau kurang mengerti materi tersebut. Sehingga, dengan adanya seminar ini dapat memberikan pemahaman yang lebih baik lagi kepada seluruh peserta tentang fikih warisan," ungkap Dekan FTIK, Dr. Jumat Barus, M.S., dalam penyampaian kata sambutannya.

Rachman Ash-Shiddiq selaku Ketua Panitia mengatakan adanya kendala dalam acara seminar tersebut, salah satunya adalah keterlambatan dalam memulai acara. Namun, kendala tersebut dapat terselesaikan dengan baik karena adanya kerja sama antar panitia untuk mencari solusi.

Dengan adanya seminar ini, panitia pelaksana mengharapkan peserta seminar dapat memahami lebih jelas ilmu fikih warisan dan mengimplementasikan ilmu tersebut di kehidupan sehari-hari.


Reporter: Alya Nadila

Editor: Redaksi 

banner
Previous Post
Next Post
Comments
0 Comments

0 comments:

Pers Mahasiswa AL-Kalam, IAIN Lhokseumawe Phone. 0852 6017 5841 (Pimpinan Umum). Powered by Blogger.