HEADLINE

Latest Post
Loading...

20 September 2018

Hari Asyura, GEnBI Lhokseumawe Sambangi Dayah

Foto : Fadhil/ lpmalkalam

www.lpmalkalam.com- Generasi baru Indonesia ( GEnBI) Lhokseumawe bertepatan dengan hari Asyura menghibahkan bantuan berupa Yasin Fadhilah kepada segenap dayah yang berada di Lhokseumawe Aceh Utara, Kamis (20/09).

Adapun lokasi pembagian hibah Yasin Fadhilah tersebut berlangsung pada beberapa titik dayah adapun tempat pengajian tersebut yakni Dayah Madinatul Diniyyah bukit indah, Sirajul Akhlaq geudong dan Darul Muttaqin kecamatan samudera.

Kita berharap dengan program Genbi 1000 kebaikan melalui penghibahan Yasin Fadhilah kepada tempat pengajian " dapat bermanfaat bagi segenap santri di dayah, kata Emirza Firdaus selaku ketua GenBI Lhokseumawe.

Selain itu, Pimpinan dayah yang menerima hibah tersebut mengucapkan terimakasih atas kunjungan dan atas pemberian berupa yasin fadhilah kepada segenap santri. 

"Semoga dengan berkah pemberian ini menjadi amal bagi kita semua apalagi ini merupakan hari Asyura yg memiliki banyak manfaat di hari tersebut.

Mereka berharap,  kami memohon kepada donatur lainnya agar terus membantu tempat pengajian yang berada di Aceh utara, tutup pimpinan dayah sirajul Akhlak.

Wartawan : Muhammad Fadhil 
Editor         : Redaksi 



banner
Previous Post
Next Post
Comments
0 Comments

0 comments:

Pers Mahasiswa AL-Kalam, IAIN Lhokseumawe Phone. 0852 6017 5841 (Pimpinan Umum). Powered by Blogger.