HEADLINE

Latest Post
Loading...

15 October 2019

Peringati Milad, LKIF Laksanakan Olimpiade Astrofisika Bagi Pelajar

Wakil Rektor III saat berikan sambutan dan Membuka Acara
Foto. Fadhil


www.lpmalkalam.com- 
Dalam rangka memperingati milad lembaga kajian ilmu falak (LKIF) yang ke 09 unit kegiatan mahasiswa tersebut selenggarakan olimpiade astrofisika yang diikuti siswa dari empat kabupaten, kegiatan tersebut berlangsung di Aula Fakultas Syariah IAIN Lhokseumawe lantai 3, (15/10/2019).

Olimpiade yang bertujuan untuk memperkenalkan dunia ilmu Falak melalui olimpiade astrofisika diikuti pelajar dari empat kabupaten yaitu Lhokseumawe,Aceh Utara, Bireun, Bener Meriah dan peserta keseluruhan mencapai 100 siswa yang menjadi perwakilan.

“kegiatan ini selain dari mensosialisasikan lembaga ilmu falak pada ranah siswa  selain itu juga untuk melatih para pelajar keilmuannya tentang ilmu pengetahuan alam yang berbasis astrofisika, kami melihat ilmu tentang falakiyah itu hampir redup dimuka bumi, jadinya kami ingin siswa sebagai penerus juga harus tahu tentang ilmu falak, tutur Saprizal selaku ketua panitia.

Ia menambahkan, “olimpiade astrofisika diikuti sebanyak 100 siswa dari empat kabupaten dan akan berlangsung selama satu hari dan tepatnya pada hari kamis akan dilakukan pengumuman pemenang dalam olimpiade tingkat pelajar ini.

Sementara itu, Irhas selaku ketua dari Lembaga kajian ilmu Falak mengatakan” kegiatan ini merupakan kombinasi dua ilmu pengetahuan antara Astronomi dan Fisika guna meningkatkan keilmuan siswa terkait ilmu tersebut yang telah dipelajari dibangku sekolahnya”.

“selain itu juga untuk menigkatkan prestasi akademik siswa dari sekolahnya untuk melatih dan mempersiapkan mental juara serta berani untuk berkompetisi pada tingkat selanjutnya demi perubahan karakter pribadi siswa, tuturnya.

Sementara Munira Khairuna peserta asal sekolah menengah atas (SMA) negeri 5 Lhokseumawe saat diwawancarai www.lpmalkalam.com “ini merupakan olimpiade ketiga saya ikuti pertama tentang kebumian, kedua ekonomi dan ketiga astrofisika.

"Olimpiade ini sangat bagus dan menantang kami untuk terus rajin belajar, kedepannya acara seperti ini harus dilaksanakan kembali untuk menguji keilmuan dan keberanian kami para siswa.”

Begitu juga dengan delegasi dari sekolah SMA Sukma bangsa negeri Lhokseumawe, Ridzik Malky Daniel mengatakan ”perasaan kita tuh menegangkan karena olimpiade ini perdana saya ikuti, berharap kami bisa ikuti semaksimal mungkin dan menambah pengalaman bagi pribadi, tutupnya.”

Adapun olimpiade astrofisika bertema “mewujudkan astrofisika muda  berjiwa inovatif , kompetitif, dan berprestasi guna terciptanya generasi emas bangsa” turut dibuka langsung oleh wakil rektor III Dr. Muhammad Nazar, M.hum.

Reporter: Muhammad Fadhil
Editor     : Redaksi


banner
Previous Post
Next Post
Comments
0 Comments

0 comments:

Pers Mahasiswa AL-Kalam, IAIN Lhokseumawe Phone. 0852 6017 5841 (Pimpinan Umum). Powered by Blogger.