HEADLINE

Latest Post
Loading...

01 November 2017

Direktur Bank Aceh Sambangi Mahasiswa Febi


www.lpmalkalam.com- Sejumlah mahasiswa Fakultas Ekonomi Bisnis Islam (Febi) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Lhokseumawe mengikuti kuliah Kuliah Umum  bersama Direktur Bank Aceh untuk memberikan pemahaman kepada mahasiswa mekanisme dan perkenalan sistem syariah pada Bank Aceh.  Acara tersebut berlangsung pada selasa,(31/10/17) di Ruang sidang Fakultas Syari’ah (FASYA) Lantai dua tepat pada pukul 09.00 waktu setempat.

Acara yang bertema “Perkembangan Lembaga Keuangan Syari’ah di Indonesia” di selenggarakan oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis bekerja sama dengan Bank Aceh sebagai salah satu langkah awal  untuk mengingatkan kembali kepada mahasiswa agar memberikan pemahaman juga kepada masyarakat tentang perbedaan Bank Aceh dengan Bank Konvensional.

Pada kesempatan itu pula Iskandar selaku Dekan FEBI menyampaikan dalam sambutannya, “bahwa dengan adanya kuliah umum ini bisa membuat mahasiswa sadar akan perkembangan Bank-bank Syari’ah di Indonesia dan tidak tertinggal dari Bank Konvensional”.Ujarnya

Dalam paparan, Haizir sebagai pemateri sekaligus Direktur Bank Aceh di Banda Aceh, mengungkapkan “ kinerja keuangan Bank Aceh berjalan dengan sistem Syariah ,sehingga Bank Aceh merupakan Bank yang ke 5 di Indonesia berbasis secara Syari’ah bukan konvensional. Kemudian ia juga mengatakan sebagai mahasiswa Ekonomi dan Bisnis  harus mampu memanfaatkan teknologi karena ini merupakan point penting serta dapat memanfaatkan teknologi itu dengan baik dan pintar.

Dia juga memberikan motivasi  kepada mahasiswa untuk mempersiapkan diri dengan sebaik-baiknya karena teknologi semakin maju ” Pungkasnya.

Kuliah Umum tersebut langsung dihadiri Direktur Bank Aceh dari Provinsi, Darmadi selaku Wakil rektor 1 IAIN Lhokseumawe, Ketua Jurusan Febi, dan para dosen.

Hairun Tri sagala- Magang
banner
Previous Post
Next Post
Comments
0 Comments

0 comments:

Pers Mahasiswa AL-Kalam, IAIN Lhokseumawe Phone. 0852 6017 5841 (Pimpinan Umum). Powered by Blogger.