HEADLINE

Latest Post
Loading...

18 July 2017

LPM Al-Kalam Ikut Diklat Jurnalistik ke Riau

Andreas Harsono Berfoto bersama peserta usai Diklat Jurnalistik di Riau 
www.lpmalkalam.com/RIAU– Mahasiswa Universitas Riau, menggelar diklat jurnalis mahasiswa tingkat Lanjut yang berlangsung di Asrama Haji Kabupaten  Siak, mulai 17 hingga 23 Juli 2017.
Kegiatan itu dilakukan dalam rangka memperingati milad lembaga pers mahasiswa Bahana Universitas  Riau ke-34 pers mahasiswa.
Namun, sebelum acara itu berlangsung, para peserta menghadiri ceremonial dan sekaligus syukuran milad Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Bahana yang ke-34. Serta peluncuran  buku “Kuntau Empat Penjuru Pembukaan Kelas Jurnalisme Sastrawi” dan diakhiri seminar media anti hoax, yang diikuti 20 peserta perwakilan dari seluruh Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) se-Indonesia.
Peserta pers mahasiswa itu terdiri dari LPM Sumber Post UIN Ar raniry Banda Aceh, LPM Al-kalam IAIN Lhokseumawe, LPM Patriotik Jambi, LPM Gemercik Universitas  Siliwangi, LPM Fatsun IAIN  Syekh Nurjati Cirebon, LPM Gemercik  ITB Bandung, dan LPM Obsesi Universitas  Hasanuddin Makassar.
Ketua Umum LPM Bahana Universitas Riau, Suryadi, mengatakan, momentum ini merupakan puncak dari berakhirnya masa kepengurusan LPM Bahana, juga salah satu agenda rutin Bahana sebagaimana yang dilakukan oleh para pengurus sebelumnya.
Sementara itu, Rektor Universitas Riau, Prof. Dr. Ir. Arash Mulyadi. DEA, mengapresiasi kepada LPM Bahana karena telah memperkuat ukhuwah pers mahasiswa se-Indonesia. Diharapkan Bahana menjadi pers mahasiswa panutan dan selalu kreatif.
Dalam kesempatan itu turut dihadiri Bupati Siak, anggota Dewan Pers, Andreas Harsono (Pendiri yayasan  Pantau),  Zulmansyah Sekedang (Direktur Riau Pos Group), dan seluruh alumni LPM Bahana. Silahkan Klik E- Paper Harian Rakyat Aceh

banner
Previous Post
Next Post
Comments
0 Comments

0 comments:

Pers Mahasiswa AL-Kalam, IAIN Lhokseumawe Phone. 0852 6017 5841 (Pimpinan Umum). Powered by Blogger.