HEADLINE

Latest Post
Loading...

27 November 2022

Sembako Murah Berujung Kekecewaan Masyarakat

Foto: Intan Nuraini (magang)/lpmalkalam.com

www.lpmalkalam.comSinergi Gerakan Pangan Murah yang diadakan di Museum Lhokseumawe pada Minggu, 27 November 2022 membuat masyarakat kecewa. Lantaran bahan pangan yang disediakan oleh panitia kurang.

Warga mengantri sudah sedari jam 8 pagi sampai dengan jam 10. Warga yang mengantri duluan kebagian, namun warga yang di antrian belakang tidak mendapat apa-apa. Panitia Sinergi Gerakan Pangan Murah sudah memperingati setiap warga dapat membeli 5 kilo beras, 2 kilogram gula, 1 papan telur dan minyak goreng 2 liter.

Beras Cap Sendok 5 kilogram seharga 44 ribu rupiah, minyak Fortune 2 liter seharga 34 ribu rupiah, gula 2 kilogram seharga 21 ribu rupiah dan telur satu papan seharga 37 ribu rupiah. Adu mulut sempat terjadi antar sesama warga lantaran ada beberapa warga yang memotong antrian sehingga adu mulut tidak dapat terhindarkan.

Tidak sampai ricuh, warga kembali tertib untuk mengantri. Namun tidak lama mengantri, warga mendapatkan informasi dari panitia bahwa stok bahan pangan habis dan yang tersisa hanya minyak goreng. Warga merasa kecewa lalu berdesak-desakan menghampiri meja panitia, di meja panitia keadaan semakin runyam dengan warga yang merampas minyak goreng dari tangan panitia.

Muliana, warga yang ikut mengantri menyuarakan kekecewaannya. 

"Pertama yang habis telur, terus gula, terus beras. Sisa lah minyak, yaudah serbu semuanya. Ada yang dapat ada yang enggak, lainnya ada yang ambil gak kasih duet. Ambil terus gak bayar udah rebut-rebutan. Itulah antri capek kita antri enggak mencukupi, saya dulu capek mengantri gak ada kek gini dikit kali barang. Pegel kaki-kaki ngantri gak dapat apa-apa, udah gak ada apa-apa lagi semua habis, satu-satu habis. Sebenarnya minyak masih ada karena udah rebut-rebutan jadi dimasukin lagi ke mobil," ujar Muliana menyuarakan kekecewaannya. 

Warga mengaku sangat kecewa karena sudah lelah mengantri namun tidak mendapatkan apa-apa. Bahkan salah seorang warga yang mengantri juga mengatakan dengan tegas. 

"Kami kecewa sudah mengantri lama tidak dapat apa-apa." 


Reporter: Intan Nuraini (magang)


Editor: Redaksi


banner
Previous Post
Next Post
Comments
0 Comments

0 comments:

Pers Mahasiswa AL-Kalam, IAIN Lhokseumawe Phone. 0852 6017 5841 (Pimpinan Umum). Powered by Blogger.