![]() |
Foto: IST |
Acara ini di buka langsung oleh Ketua Jurusan (Kajur) Hukum Ekonomi Syariah yaitu bapak Zulhamdi, M.A. Beliau berpesan bahwasannya “Kedepannya akan di usahakan untuk dibukanya ruang praktek peradilan semu di Lab Center bagi mahasiswa Fakultas syari'ah, diutamakan bagi mahasiswa yang belajar peradilan semu," tuturnya.
Kemudian di lanjutkan lagi dengan penyampaian materi dari Tasrizal S,HI., MH. Beliau Menyampaikan materi tentang Mengasah keahlian menegak keadilan mengembangkan kemampuan untuk mempertahankan dan menegakkan keadilan. Dalam penyampaian materi mya beliau mengungkapkan bahwa “Keadilan adalah nilai yang penting dalam kehidupan sehari-hari, dan mengasah keahlian menegak keadilan berarti mengembangkan kemampuan untuk memperlakukan orang lain dengan adil dan tidak memihak. Dalam konteks mengembangkan rasa adil dan keadilan,” ungkapnya.
![]() |
Foto: IST |
Fazlullah selaku Ketua Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Hukum Ekonomi Syariah (HES) mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk melahirkan generasi generasi ataupun benih mahasiswa hukum di Fakultas Syari’ah dalam konteks komunitas peradilan semu Fakultas Syari’ah IAIN Lhokseumawe dan juga untuk menghidupkan lagi ruangan peradilan semu di gedung lab center.
Reporter: Yusri
Editor: Redaksi