![]() |
| Foto: IST |
Pemateri dalam kegiatan ini, Dr. Abdul Malik Nasrulloh, M.M., merupakan Direktur sekaligus Trainer Softskills Academy. Ia menyampaikan materi mengenai Growth Mindset dan Career Branding. Dalam paparannya, beliau menuturkan bahwa karier berbicara tentang kedewasaan. “Ada perbedaan antara yang muda dan yang tua. Kaum muda akan berbicara tentang masa depan, sedangkan yang tua akan selalu membicarakan masa lalu,” ujarnya. Ia juga membagikan pengalaman serta hal-hal yang menjadi pertimbangan perusahaan dalam meloloskan karyawan.
Nasrulloh turut memotivasi peserta agar terus mengubah pola pikir menjadi lebih baik sehingga memiliki mindset yang terus bertumbuh.
![]() |
| Foto: IST |
Salah satu peserta seminar, Nurul Fadilah, mahasiswa Jurusan Bimbingan dan Konseling Islam (BKI), mengungkapkan kesannya terhadap materi yang disampaikan. “Seminar Career Development kali ini benar-benar membuka wawasan saya tentang pentingnya mempersiapkan diri menghadapi dunia kerja. Materi yang disampaikan sangat relevan dan inspiratif, terutama tentang bagaimana mengenali potensi diri dan membangun karier sesuai passion. Terima kasih kepada panitia dan pemateri yang luar biasa,” katanya.
Ketua Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Bimbingan dan Konseling Islam (BKI) juga menyampaikan harapannya terhadap kegiatan tersebut. “Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan wawasan, inspirasi, serta motivasi kepada seluruh peserta untuk mengembangkan diri, tidak hanya dalam bidang akademik, tetapi juga dalam membentuk karakter dan profesionalitas yang siap bersaing di dunia kerja,” ujarnya.
Reporter: Zahira Putri Meola
Editor: Putri Ruqaiyah



